Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Kedatangan Anies Rasyid Baswedan di Kabupaten Sumbawa mendapatkan sambutan yang antusias dari masyarakat, Selasa (31/01/2023).
Mereka sampai rela menunggu lama dan diguyur hujan demi melihat secara lansung Calon Presiden itu.
Anies dijadwalkan melaksanakan pertemuan kebangsaannya di Lapangan Cendrawasih, Kelurahan Brang Biji, Kecamatan Sumbawa, Sore ini.
Salmah Wati ibu rumah tangga asal Desa Pungkit, Kecamatan Moyo Utara mengaku, ia bersama rombongannya telah berada di Lapangan Cendrawasih sejak pulul 13.00 wita.
Meski harus menunggu lama dan sempat diguyur hujan di lokasi, tidak menyurutkan semangatnya untuk bertemu langsung Calon Presiden pilihan Nasdem itu.
“Dari jam 1 siang sudah disini. Saya dari Pungkit Moyo Utara. Datang lihat pak Anies. Tadi sempat hujan disini,” ungkapnya kepada media ini.
Hal senada diutarakan oleh Ismi Apriani. Ia rela meninggalkan pekerjaan rumahnya demi ingin melihat langsung mantan Gubernur DKI itu.
Tidak muluk-muluk, ia ingin bisa bersalaman dengan Anies Baswedan. “ingin bertemu langsung. Tadi datang rame-rame dengan rombongan. Ingin bisa bersalaman dengan Pak Anies,” harapnya.
Hingga berita ini diterbitkan, Anies Baswedan belum tiba di lokasi. Meski demikian, masyarakat dan relawan masih menunggu di Lapangan Cendrawasih.
Diketahui, di Sumbawa Anies dijadwalkan akan menggelar silaturrahmi kebangsaan bersama ribuan warga dari Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat Selasa sore.
Setelah silaturrahim kebangsaan, selanjutnya Anies dijadwalkan ke Dea Malela dan akan menginap di pondok pesantren milik Din Syamsuddin ini. Pada 1 Februari, Anies dijadwalkan bertemu relawan dan milenial di Ariella Resto Desa Jorok. (KS/Ala-San)