Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Kabupaten Sumbawa memiliki beragam makanan khas, salah satunya adalah Gecok. Kuliner tradisonal ini berbahan dasar jeroan sapi.
Lauk yang satu ini, biasanya disajikan di acara-acara adat, seperti pesta perkawinan. Gecok juga biasa dijadikan lauk untuk sarapan. Cukup dipadukan dengan nasi hangat, makan pun jadi lahap.
Bahan bahan untuk membuat Gecok banyak dijumpai di pasar. Seperti, jeroan sapi, santan, wijen hitam, belimbing wulu, dan cabai.
Cara masaknya pun mudah. Panaskan minyak goreng tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan santan dan irisan jeroan yang sudah matang, lalu aduk rata.
Selanjutnya, taburkan wijen hitam halus dan kasar, aduk rata. Jika santannya sudah menyusut atau habis, Gecok bisa dihidangkan. Tambahkan irisan cabai untuk menambah kenikmatan.
Jika tidak punya waktu untuk membuatnya, kamu bisa megunjungi Lapak Ibu Hasri di Blok C Pasar Seketeng. Ibu Hasri telah menjual Gecok sejak 10 tahun lalu.
Untuk mendapatkan satu porsi Gecok Ibu Hasri, cukup merogoh kocek Rp 5.000 per mikanya. Harganya sangat murah, namun lazat rasanya.
“Saya mulai berjualan dari tahun 2013 sampai sekarang. Saya buka dari jam 6 pagi sampai sore di Pasar Seketeng,” kata Ibu Hasri.
Selain Gecok, di Lapak Ibu Hasri juga menjual berbegai jajanan lainnya. Seperti Serabi, Getuk, Lupis, Putu Ayu, Agar-Agar, Sempol, Dan Pelcing.
Nah, jika kamu tertarik untuk mencicipi Gecok Ibu Hasri, langsung saja datang ke lapaknya. Sarannya, datang di pagi hari, jika tidak ingin kehadisan. (KS/Nel-Jan)