Polisi Telah Amankan 12 Terduga Pelaku Pemerkosaan

Date:

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Kasus pemerkosaan terhadap anak dibawah umur warga salah satu Desa di Kacamatan Moyo Hilir, yang terjadi beberapa waktu lalu, masih dalam penanganan Satreskrim Polres Sumbawa.

Sejauh ini, sebanyak 12 orang terduga pelaku telah diamankan ke Mapolres Sumbawa. Lima orang terduga telah ditahan termasuk P (34) yang sempat buron, dan Tujuh orang masih berstatus diamankan karena dibawah umur.

Untuk DPO sudah menyerahkan diri melalui lapisan masyarakat. Kami terima tadi malam pukul 22.00 Wita. Selanjutnya kami melakukan pemeriksaan, mengambil barang bukti baju pelaku. Total pelaku ada 12 orang. 5 dewasa 7 dibawah umur,” kata Kapolres Sumbawa dikonfirmasi melalui Kasat Reskrim Iptu Akal Novian Reza SIK., Selasa (21/04/2020) di ruang kerjanya.

Baca juga:  Beri Naturalisasi, Kemenkumham Dukung Jalan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026

Dikatakan, dalam proses penangana kasus ini, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap para terduga pelaku. Selain itu juga sambungnya, pihaknya telah mengambil keterangan satu orang saksi, termasuk berkoordinasi dengan pihak Bapas, LPA, serta memanggil orang tua palaku selaku penjamin.

“Untuk perkara ini sudah kami lakukan penyidikan. Sudah bisa kami simpulkan bahwa siapa saja pelakunya, terdiri dari 12 orang yang sudah diamankan. 5 sudah ditahan, sisanya masih diamankan karena dibawa umur. Informasi lebih lanjut akan kami sampaikan kembali,” pungkasnya.

Baca juga:  Miliki Sabu dan Inex, Seorang Pria Diamankan ke Polres Sumbawa

Seperti yang diberitakan sebelumnya, gadis berusia 14 tahun warga salah satu Desa di Kecamatan Moyo Hulu,  menjadi korban pemerkosaan oleh belasan orang laki-laki.

Kajadian tersebut terjadi pada,  Jum’at 17 April 2020 pukul 21.00 Wita di sebuah rumah sawah di wilayah Orang Pari, Desa Kakiang, Kecamatan Moyo Hilir, Kabupaten Sumbawa.(KS/aly)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Beri Naturalisasi, Kemenkumham Dukung Jalan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026

Jakarta, Kabarsumbawa.com - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia...

Miliki Sabu dan Inex, Seorang Pria Diamankan ke Polres Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Pria berinisial OS warga Kalimango,...

Dirjen Silmy Karim Jadi Petugas Konter Imigrasi Bandara Soetta

Jakarta, Kabarsumbawa.com - Dirjen Imigrasi Silmy Karim jadi petugas...

Kanim Sumbawa Pastikan Peserta Sail Indonesia 2024 Tidak Langgar Aturan Keimigrasian

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kabupaten Sumbawa menjadi salah satu...