Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Pameran dan Bazar mata pelajaran P5 yang mengambil tema kearifan lokal dan kewirausahaan digelar di pelataran lantai 1 Ruang Praktik Siswa (RPS) Desain Pemodelan dan Informasi Bagunan (DPIB) SMK Negeri 1 Buer, kamis, 25 Mei 2023.
Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang merupakan salah satu bagian yang tidak terpisahkan dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) sebagai upaya untuk mewujudkan Pelajar Pancasila yang mampu berprilaku sesuai dengan nilai-nilai pancasila salah satunya meningkatkan kreatifitas perserta didik.
Kegiatan Pameran dan Bazar P5 ini diprakarsai oleh TIM Guru mapel P5 dan dipraktikkan oleh seluruh siswa kelas X dan XI. Dalam kegiatan ini produk – produk yang dipamerkan adalah makanan tradisional Sumbawa seperti singang, siong sira, jangan sira padang.
Kemudian untuk minuman tradisioanal Sumbawa seperti Ai serbat, es jenal sedangkan kerajianan tangan khas Sumbawa dipamerkan seperti tali berang, pake’, ampat jontal dan kerajina tangan lainnya. Produk ini tidak hanya di pamaerkan tetapi juga di jual.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh kepala SMK Negeri 1 Buer Bapak Adirmawan, S.Pd., M.M.Inov. Dalam sambutannya, ia meyampaikan agar siswa-siswi SMK Negeri 1 Buer terus meneladani dan mempraktikkan nilai-nilai pancasila serta terus mengasah kreativitas dalam menghasilkan produk-produk yang sarat akan kearifan lokal.
Ia berharap, melalui kegiatan ini diharapkan siswa dapat mempertahankan dan melestarikan nilai-nilai kearifan lokal daerah Sumbawa serta menanamkan dan mempraktikan jiwa kewirausahaan untuk bekal mereka dimasa yang akan datang sesuai dengan nilai-nilai pancasila.
Untuk diketahui, selama acara pameran dan bazar berlangsung terlihat antusias warga sekolah dan tamu undangan membeli produk-produk yang di 19 Stand dari 19 Rombongan Belajar.
Kegiatan ini telah dirancang sebelumnya oleh guru-guru pendamping mapel P5 beserta siswa-siswi binaanya, sementara itu peran kepala program keahlian dan wali kelas turut mendukung terlaksananya kegiatan tersebut. (KS)