Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – DPD PAN Kabupaten Sumbawa menggelar rapat konsolidasi dalam rangka penguatan pertai, Senin (18/05/2021) pagi.
Kegiatan yang dilaksanakan di kantor DPD PAN Sumbawa di Jalan Panto Daeng, Kerato, Unter Iwes, Sumbawa ini dipimpin langsung oleh Ketua DPD PAN Sumbawa Achmad Fachry, SH., diikuti seluruh pengurus DPD.
“Hari ini kita mulai berkantor di kantor DPD PAN Kabupaten Sumbawa berdasarkan SK Kepengurusan periode 2021-2026 yang diterbitkan oleh ketua umum. Hari ini juga kami melakukan rapat konsolidasi dalam rangka penguatan partai,” ungkap Achmad Fachry kepada media usai kegiatan.
Disampaikan, dalam rapat konsolidasi tersebut, dirinya menyampaikan bahwa kepengurusan DPD PAN Sumbawa saat ini langsung sebagai pencalekan dini.
“Jadi kepada semua kader PAN kita beri kesempatan bagi yang mau dan bersedia menjadi calek, kalau bersedia, maka dari sekarang malai berbuat untuk masyarakat, tingkatkan elektabilitas dengan harapan bagaimana masyarakat bisa memberikan pilihan dan dukungan kepada calek PAN,” terangnya.
Selanjutnya, penguatan partai DPD PAN Sumbawa akan berkosolidasi dengan dengan kader PAN yang saat ini duduk di kursi DPR RI yakni H. Syafruddin ST dan Muhammad Nasir, ST., MT di DPRD Provinsi NTB, sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh DPP.
Berikutnya lanjut Facry, dalam waktu dekat akan dilakukan pembentukan kepegurusan DPC. Dimana saat ini, telah terbentuk di 18 kecamatan dari 24 Kecamatan di Kabupaten Sumbawa. Selanjutnya, DPC akan membentuk Dewan Pimpinan Anak Ranting di masing-masing Desa Kelurahan dengan format dari DPP.
‘Setelah terbentuk kita akan melantik karena masih pandemi secara virtual kalau memungkinkan kita lakukan secara tatap muka berdasarkan Dapil masing-masing,” tandasnya.
Setalah semua telah terbentuk tambah Fachry, seluruh kader PAN diharapkan merekrut relawan yang nantinya akan menjadi kader partai dan akan terbitkan KTA oleh DPP.
“PAN Sumbawa dengan kepengurusan baru ini ada Tagline PAN Wajah Baru Menuju HaraPAN Baru, Karena saya merekrut 98 persen orang-orang baru. Orang itu telah melalui proses, kita selektif, dengan harap bisa meningkatkan elektabilitas partai dan bisa berbuat banyak bagi masyarakat,” pungkasnya.
Sebelumnya Sekretaris DPD PAN Sumbawa, Syamsul Hidayat, SE menegaskan bahwa Kepengurusan DPD PAN sumbawa yang sekarang mempunyai target untuk menjadi pemenang di pileg tahun 2024.
Karena bagaimanapun juga DPD Sumbawa pernah menoreh sejarah manis di dua priode yang lalu di 2014, PAN Sumbawa memperoleh 5 kursi di 5 dapil yang di hajatkan KPU, ungkap Dayat (sapaan akrab).
Dayat juga menjelaskan, pada pileg tahun 2019 PAN Dumbawa kehilangan kursi di dapil Empang, kalah 82 suara dari perolehan kursi terakhir dengan PPP. (KS/aly)