Bupati Teken MOU Optimalisasi Peningkatan Pajak Daerah

Date:

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Pajak daerah menjadi salah satu Sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Sumbawa.

Bertempat di Pendopo 1, Senin (26/08/2024), Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah melakukan Penandatanganan nota kesepahaman atau MOU bersama Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat tentang Optimalisasi Peningkatan Pajak Daerah.

Penandatanganan Kesepakatan Bersama ini merupakan upaya untuk mengoptimalkan pemungutan Pajak Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota melalu sinergi antara Pemerintah Provinsi NTB dan Kabupaten Sumbawa.

Baca juga:  32 Desa di Kabupaten Sumbawa Dapat Penghargaan Alokasi Kinerja dari Kemenkeu RI

Bupati Mahmud Abdullah berharap, sinergi antara Pemerintah Provinsi NTB dan Kabupaten Sumbawa diharapkan mampu meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pengelolaan pajak daerah, yang pada akhirnya akan berkontribusi terhadap peningkatan pendapatan asli daerah (PAD).

“Optimalisasi pemungutan pajak daerah tidak hanya akan memperkuat fondasi fiskal kita, tetapi juga akan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Sumbawa,” ujarnya.

Baca juga:  3.963 Pelamar Akan Perebutkan 275 Formasi CPNS Sumbawa 2024

Haji Mo’ juga mengungkapkan harapannya agar kesepakatan ini menjadi momentum bagi seluruh pihak terkait untuk bekerja lebih keras dan lebih cermat dalam menjalankan tugas-tugas pengelolaan pajak.

“kolaborasi yang baik antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota akan menjadi kunci keberhasilan dalam meningkatkan PAD,” pungkasnya. (KS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

3.963 Pelamar Akan Perebutkan 275 Formasi CPNS Sumbawa 2024

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Tahap pendaftaran selekai Calon Pegawai...

Sukseskan Sail to Indonesia 2024, Dinas LH Sumbawa Terjunkan Pasukan Kuning

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Pemerintah Kabupaten Sumbawa saat ini...

KKP Serahkan Bantuan Rp 2,8 Miliar untuk Kabupaten Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kementerian Keluatan dan Perikanan (KKP)...

Welcome Ceremony Sail to Indonesia 2024 di Sumbawa Berlangsung Meriah

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Welcome Ceremony Sail to Indonesia...