Polisi Amankan 600 Botol Miras

Date:

Kota Bima, Kabarsumbawa.com – Jual edar minuman keras (Miras) kembali digagalkan Polres Bima Kota Polda NTB. Kali ini Polres Bima Kota Polda NTB yakni jajaran di Polsek Sape menggagalkan jual edar 600 botol miras jenis Bir Bintang.

Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi melalui Kasi Humas Iptu Jufrin yang memimpin langsung penggeledahan dan penghadangan jula edar miras tersebut.

Baca juga:  Kejari Sumbawa Tetapkan Tersangka Kasus Alsintan Pokir DPR RI

Ratusan botol miras tersebut diamankan saat Polsek Sape saat Patroli Rutin Yang Di Tingkatkan (KRYD) Sabtu (10/12) malam, dalam rangka Cipta Kondisi di wilayah hukum Polsek Sape Polres Bima Kota.

Dimana, sekitar pukul 22.00 wita di pertigaan cabang Dea Desa Naru Barat Kecamatan Sape Kabupaten Bima, terdapat truck warna kuning melakukan bongkar barang. Anggota patroli kemudian melakukan pengecekan muatan.

Baca juga:  Kapolres Sumbawa Pimpin Sertijab PJU dan Kapolsek Jajaran

“Kami melakukan pemeriksaan muatan truck tersebut dan menemukan minuman jenis bir bintang di atas truck,”jelas Kasi Humas Iptu Jufrin.

Barang bukti ratusan botol bir bintang dan puluhan botol miras jenis Brem berikut truck pengangkutnya, sambung Kasi Humas, langsung digelandang menuju Mako Polsek Sape Polres Bima Kota. (KS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Kejari Sumbawa Tetapkan Tersangka Kasus Alsintan Pokir DPR RI

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumbawa menetapkan...

Polres Sumbawa Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Rinjani 2024

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Polres Sumbawa Polda NTB menggelar...

Kapolres Sumbawa Pimpin Sertijab PJU dan Kapolsek Jajaran

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kapolres Sumbawa Polda NTB AKBP...

Kapolres Sumbawa Dengar Curhatan Warga Desa Leseng

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Polres Sumbawa Polda NTB kembali...