Peringati HUT Humas Polri Ke 73, Polres Sumbawa Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Date:

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Si Humas Polres Sumbawa Polda NTB menggelar kegiatan bakti sosial berupa kegiatan donor darah, Kegiatan dengan tema “Humas Polri Presisi Menuju Indonesia Maju” ini berlangsung di Ruang Rupatama, Selasa (29/10/24) pagi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke-73 Divisi Humas Polri dan bentuk pengabdian polisi kepada masyarakat, serta kecintaan Polri untuk negeri.

Dalam kegiatan donor darah ini, Polres Sumbawa bersinergi bersama dengan PMI Kabupaten Sumbawa.

Baca juga:  Kerap Edarkan Sabu, Polisi Amankan Seorang Pria di Uma Sima

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran kepolisian Polres Sumbawa, mulai dari PJU Polres, Bintara, ASN, dan masyarakat umum yang turut berpartisipasi untuk menyumbangkan darah mereka.

Kapolres Sumbawa AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi SH, S.IK, M.AP., saat dikonfirmasi disela-sela kegiatan mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi nyata Polri dalam mendukung kesehatan masyarakat.

“Ini merupakan salah satu bentuk bakti sosial polri kepada masyarakat. Kami ingin memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat melalui kegiatan donor darah ini,” ujar Kapolres.

Baca juga:  Imigrasi sumbawa Rumpa Rumpi Digital Imigrasi dan Pemberian Bantuan Air Bersih ke 3 Desa

AKBP Junaedi juga menambahkan bahwa melalui kegiatan donor darah ini, Polri berharap bisa membantu mereka yang membutuhkan dan sekaligus memperkuat semangat Humas Polri yang Presisi, Profesional, dan Responsif.

Kegiatan ini pun mendapat sambutan positif dari para peserta yang bersemangat untuk berkontribusi. Selain mendonorkan darah, mereka juga mendapatkan informasi dari petugas PMI mengenai pentingnya menjaga kesehatan dan menyumbangkan darah secara rutin. (KS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

iklan

Populer

More like this
Related

Kerap Edarkan Sabu, Polisi Amankan Seorang Pria di Uma Sima

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Seorang pria berinisial EBR als...

Imigrasi sumbawa Rumpa Rumpi Digital Imigrasi dan Pemberian Bantuan Air Bersih ke 3 Desa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kepala Kantor Imigrasi Kelas II...

Polisi Amankan Pria Terduga Pelaku Pengepul Judi Online Togel

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kepolisian Resor (Polres) Sumbawa Polda...

Tim Opgab DBHCHT Sumbawa Amankan Ratusan Bungkus Rokok dan Tembakau Iris Ilegal

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Tim Penegakan Ketentuan Cukai dan...