Danrem : Jadikan Jabatan Sebagai Amanah dan Kehormatan Dalam Bekerja

Date:

IMG 20180509 WA0060
serah terima jabatan Dandim 1607/Sumbawa dari Letkol Arm Sumanto, S.Sos., kepada Letkol Inf Samsul Huda, SE.,

Sumbawa Besar, kabarsumbawa.com -Serah terima jabatan dilingkungan TNI AD selain sebagai upaya pembinaan karier bagi Prajurit juga sebagai penyegaran dan menjaga kesinambungan perputaran organisasi. Pagi ini, Rabu (9/5) Korem 162/WB menggelar serah terima jabatan Dandim 1607/Sumbawa dari Letkol Arm Sumanto, S.Sos., kepada Letkol Inf Samsul Huda, SE., dan pelepasan mantan Kasi Intel Korem 162/WB Letkol Kav Amran Wahid, ST., MM., di Aula Sudirman Korem 162/WB Mataram.

Danrem 162/WB Kolonel Inf H. Farid makruf, M.A., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Letkol Arm Sumanto beserta isteri dan Letkol Kav Amran Wahid, ST., MM., beserta istri atas pengabdian dan pelaksanaan tugas selama mengemban tugas dan jabatan sebagai Dandim 1607/Sumbawa dan sebagai Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang Kodim 1607 dan Kasi Intel Korem 162/WB.

Baca juga:  Sumbawa Paparkan Kesiapan Venue 6 Cabor PON 2028 Pada KONI Pusat

Dilanjutkannya, jabatan yang disandang saat ini bukanlah hadiah, melainkan amanah dan kehormatan yang diberikan Tuhan Yang Maha Kuasa dan sekaligus kepercayaan yang diberikan Pimpinan TNI Angkatan Darat.

“Pejabat Dandim yang baru agar lebih meningkatkan keberhasilan yang sudah diraih oleh pejabat lama dengan memanfaatkan bekal ilmu dan pengalaman disatuan lama”, harap Farid.

Baca juga:  Gahtan Soroti Penerapan UHC di Kabupaten Sumbawa, Jangan Dibuat Rumit

Farid berpesan, segera beradaptasi dengan lingkungan tempat bertugas dengan mempelajari budaya dan kearifan lokal sehingga setiap permasalahan dapat terdeteksi dan diselesaikan dengan baik.

Serah terima jabatan sekaligus tradisi pelepasan Perwira Korem 162/WB dihadiri seluruh Dandim dan Para Kasi Korem 162/WB, Dan/Ka/Pa Satdisjan, Bintara, Tamtama dan PNS serta Ibu-ibu Persit KCK Koorcab 162 dilanjutkan dengan acara ramah tamah di Hall Korem 162/WB.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

iklan

Populer

More like this
Related

Gahtan Soroti Penerapan UHC di Kabupaten Sumbawa, Jangan Dibuat Rumit

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Anggota DPRD Kabupaten Sumbawa, Gahtan...

Sumbawa Paparkan Kesiapan Venue 6 Cabor PON 2028 Pada KONI Pusat

Jakarta, Kabarsumbawa.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa dan KONI Sumbawa...

Persiapan PON 2028, Sumbawa Studi Komparasi Jawa Barat

Bandung, Kabarsumbawa.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa bersama DPRD dan...

Aset Masih Dikuasai Masyarakat, Pemda Sumbawa Upayakan Penertiban Tuntas Tahun Ini

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Pemerintah Kabupaten Sumbawa melalui Badan...