Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Tiga finalis Fans of Rhoma and Soneta (Forsa) Kabupaten Sumbawa, yaitu Zulfikri Ramdhani, Kalita Septiwi, dan Indra Gunawan, berhasil lolos seleksi ke tingkat Provinsi NTB dalam ajang Forsa Idol.
Seleksi yang awalnya diikuti oleh 53 peserta ini menyaring tiga talenta terbaik untuk mewakili Sumbawa di kompetisi provinsi, yang akan digelar dalam waktu dekat.
Ketua Forsa Kabupaten Sumbawa, Mustafa Barak, mengungkapkan bahwa persiapan ketiga finalis tersebut telah dilakukan selama satu bulan penuh dengan latihan intensif.
“Kami melibatkan tiga pelatih untuk mengasah kemampuan mereka, termasuk latihan vokal, pembentukan karakter suara, serta menjaga kesehatan fisik agar siap menghadapi kompetisi,” jelas Mustafa.
Latihan berlangsung di base camp Forsa di Kafe Barax, Jalan Garuda, Sumbawa Besar, dan di sesi akhir, pelatihan diadakan di Hans Villa untuk meningkatkan fokus para finalis.
Mustafa berharap persiapan yang matang ini dapat mengantarkan ketiga finalis tampil maksimal di tingkat provinsi dan mewakili Kabupaten Sumbawa hingga ke tingkat nasional.
Ajang Forsa Idol ini sebelumnya juga telah mengantarkan putri Sumbawa, Lola Juliarta dari Kecamatan Lape, meraih juara 3 nasional. Mustafa optimis bahwa tradisi prestasi ini akan berlanjut dan Sumbawa bisa kembali melahirkan talenta berbakat dalam ajang nasional Forsa Idol. (KS)