Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Salah seorang Tokoh Pemuda Desa Labuhan Jambu, Kecamatan Tarano, M Khairunnas Habibi menegaskan solid berjuang untuk memanangkan pasangan Abdul Rafiq – Sahril (RASA) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Ia memastikan bahwa, Kecamatan Tarano khususnya di Desa Labuhan Jambu yang merupakan tanah kelahirannya itu, merupakan basis kemenangan paket yang diusung oleh koalisi PDIP dan PAN ini.
Jikapun ada yang mengklaim bahwa akan memanangkan pasangan lain di desa setempat, tidak membuatnya bersama para pemuda disitu gentar untuk memanangkan Rafiq – Sahril.
“Ketika ada yang mengklain, itu wajar-wajar saja,” ujarnya.
Dikatakan Khairunnas, baru-baru ini bakal calon Bupati Sumbawa Abdul Rafiq telah bertemu dengan sekelompok Generasi Milenial di salah satu hotel di Kota Sumbawa. Mereka yang hadir datang dari berbagai wilayah, termasuk Kecamatan Tarano.
“Banyak pemudah Tarano semalam bersama saya di Kaloka bertemu pak Rafiq. Karna Kecamatan Tarano itu merupakan basis, jadi begitu banyak pemuda untuk paket RASA,” tegasnya.
Menurutnya, dukungan ini tidak hanya didorong oleh harapan akan perubahan yang lebih baik, tetapi juga komitmen Abdul Rafiq dan Sahril terhadap pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.
“Kami percaya bahwa RASA memiliki visi yang jelas dan rencana yang konkret untuk kemajuan Sumbawa. Kami ingin memastikan bahwa suara pemuda didengar dan berkontribusi dalam proses demokrasi ini,” tandasnya.
Ia berharap agar semangat ini dapat menginspirasi pemilih lain untuk turut aktif dalam Pilkada dan memilih pemimpin yang benar-benar peduli terhadap kebutuhan rakyat. Dengan berbagai upaya yang dilakukan, ia optimis bahwa pasangan RASA akan memperoleh dukungan yang luas dari masyarakat Sumbawa. (KS)