Sabtu, Desember 9, 2023

Bupati Sumbawa Lepas Rombongan Edu Trip Santri dan DrumCorp Dea Malela

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah bersama dengan Pengasuh PMI Dea Malela, Prof. M. Din Syamsuddin, MA., melepas secara resmi keberangkatan Rombongan Edutrip kelas XII SMA Dea Malela dan Kontingen Dea Malela Drum Corps Kejuaraan Nasional Hamengkubwono ke -X 2023 PMI Dea Malela.

Edutrip kali ini diikuti oleh 40 peserta, yang terdiri atas 9 pendidik dan 31 santri kelas XII SMA Dea Malela, perjalanan akan berlangsung dari tanggal 7 hingga 26 Oktober 2023 dengan tujuan utama Mesir, Jeddah/Mekkah, dan Jakarta. Destinasi kunjungan utama di Mesir beberapa di antaranya; Unversitas Al-Azhar Kairo, Kantor PCIM Mesir, STEM High School, Masjid Amru Ibn Ash, Zewail City of Science and Technology, kantor berita Al-Ahram, Piramida Giza, Helwan Observatory dan beberapa tempat lainnya. Dari Mesir kegiatan dilanjutkan dengan ibadah Umroh, lalu tujuan terakhir adalah Jakarta.

Baca juga:  Mahasiswa Promer UTS Desa Labuhan Sumbawa Membantu Proses Administrasi Desa

Sedangkan untuk Kontingen Dea Malela Drum Corps Kejuaraan Nasional Hamengkubwono ke -X 2023 dilaksanakan pada tanggal 20-23 Oktober di Yogyakarta. Perlombaan akan berlangsung selama tiga hari dari 20-22 Oktober. Namun, rombongan akan berangkat pada 16 Oktober melalui jalur darat. Jumlah santri yang berangkat sekitar 67 santri tergabung dalam santri SMP dan SMA Dea Malela.

Kegiatan pelepasan yang di selenggarakan sore tadi (7/10) berlangsung meriah, dan dihadiri oleh Bupati Sumbawa dan Pengasuh PMI Dea Malela yang sekaligus melepas rombongan Edutrip dan Kontingen Drum band. Pelepasan diakhir dengan penampilan apik atraksi Tapak Suci Dea Malela.

Selain itu, turut hadir juga beberapa pejabat Daerah Kabupaten Sumbawa, pendidik Dea Malela, siswa kelas 6 SD dan siswa kelas 3 SMP se-kabupaten Sumbawa serta para wali santri rombongan Edutrip dan Dea Malela Drum Corps.

Baca juga:  Monev di Wilayah Timur, DPKS Temukan Berbagai Persoalan di Sekolah

Prof. Din Syamsuddin dalam sambutannya menyampaikan, setelah tiba di Jakarta, para santri akan berdiskusi di beberapa sekolah yaitu SMA Kanisius dan Pesantren Darunnajah dengan tema yang sudah ditentukan. Setelah pelaksanaan Edutrip, para santri langsung mempersiapkan karya tulis ilmiah dan mempresentasikannya di depan para penguji.

Pada kesempatan itu, Bupati Sumbawa menyampaikan sangat bangga dan mengapresiasi upaya yang dilakukan para santri Pesantren Dea Malela untuk mengharumkan nama daerah, sekaligus mensosialisasikan budaya dan pariwisata Sumbawa di luar negeri.

Menurut bupati, ini adalah kesempatan luar biasa untuk meningkatkan pengetahuan, memperluas wawasan, dan memberikan pengalaman berharga yang akan membentuk masa depan anak-anakku sekalian.

“Semoga perjalanan ini akan menjadi sumber inspirasi dan motivasi bagi anak-anakku sekalian untuk terus belajar dan berkembang, sembari mempromosikan Sumbawa,” pungkasnya. (KS)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
2,713PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Berita Terkini