Sumbawa besar, kabarsumbawa.com – Pemkab. Sumbawa menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Hari Otonomi Daerah ke-XXIII tahun 2019 pada Kamis pagi (2/5) bertempat di Halaman Kantor Bupati Sumbawa. Hadir pada acara tersebut Sekretaris Daerah Kab. Sumbawa, , para Asisten Sekda dan Staf Ahli Bupati, Ketua TP. PKK Kab. Sumbawa, pimpinan OPD, Kepala Sekolah dan guru, seluruh karyawan/i lingkup Pemkab. Sumbawa, pelajar SD, SMP, SMA.
Acara diawali dengan pemberikan penghargaan oleh Sekda kepada Camat Plampang, Camat Alas Barat, dan Camat Empang, yang telah berhasil membina sekolah sehat menjadi juara 1 tingkat kabupaten dan akan menjadi sekolah percontohan UKS, yang pada Bulan Juni 2019 akan mengikuti penilaian tingkat nasional yang diwakili oleh SDN Kerato dan TK. Sari Asih. Sekda juga memberikan piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada sekolah percontohan UKS kategori TK/RA, SD/MI, SMP/MTs dan diterima secara simbolis oleh juara 1 dari masing-masing kategori.
Bupati Sumbawa dalam sambutannya yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kab. Sumbawa Drs. H. Rasyidi ketika menjadi Pembina upacara untuk terakhir kalinya, mengingat akan purna tugas 1 Juni 2019, menyatakan dalam memperingati Hardiknas tahun 2019 yang mengambil tema “Menguatkan pendidikan, memajukan kebudayaan”, mengajak untuk merenungkan hubungan erat antara pendidikan dan kebudayaan sebagaimana tercermin dalam ajaran, pemikiran, dan praktik pendidikan yang dilakukan oleh Ki Hadjar Dewantara, dan menjadikan momentum ini untuk melakukan muhasabah, mesu budi, atau refleksi terhadap usaha-usaha yang telah diperjuangkan di bidang pendidikan.
Disampaikan bahwa cita-cita pendidikan dan kebudayaan nasional hanya bisa terwujud dengan bekerja keras dan berdaya jelajah luas, bersamaan dengan pembangunan infrastruktur pendidikan dan kebudayaan, juga penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) agar menjadi modal yang andal dan siap menghadapi perubahan zaman yang melaju kencang, kompleks, tak terduga, dan multi arah, sehingga kerja pendidikan dan kebudayaan dapat menjangkau seluruh wilayah Indonesia.
Dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah ke XXIII tahun 2019 dengan tema, “meningkatkan kualitas sumber daya manusia indonesia yang lebih baik melalui penyelenggaraan otonomi daerah yang kreatif dan inovatif”, yang merupakan refleksi dari eksistensi dan ekspektasi masyarakat kepada pemerintah dalam meningkatkan kualitas SDM untuk memberdayakan otonomi daerah dalam mewujudkan kemandirian, kemajuan dan kesejahteraan daerah, Bupati memberikan apresiasi kepada seluruh pemerintah daerah dan masyarakat dengan telah mendukung terselengaranya pemilu serentak tanggal 17 April 2019 yang berjalan lancar, aman dan tertib dan pasca pemungutan suara pemilu serentak ini diharapkan senantiasa menjaga suasana kondusif di masyarakat, sehingga pelayanan publik dan aktifitas pemerintahan terselenggara dengan aman, lancar dan terkendali.
Dikatakan, setidaknya terdapat tiga prinsip yang berubah secara drastis setelah diberlakukannya kebijakan desentralisasi dan otonomi daerah yaitu otonomi daerah secara nyata telah mendorong budaya demokrasi di tengah-tengah kehidupan masyarakat, otonomi daerah telah menumbuhkembangkan iklim kebebasan berkumpul, berserikat serta mengemukakan pikiran secara terbuka bagi seluruh masyarakat, dan dengan desentralisasi yang telah berjalan selama ini, maka berbagai kebijakan menyangkut kepentingan masyarakat, tidak lagi harus melalui proses panjang dan berbelit-belit, tetapi menjadi sangat efisien dan responsif.
Disampaikan pula tentang keberhasilan Kabupaten Sumbawa dalam hal pengelolaan keuangan yang memperoleh opini WTP secara berturut-turut selama 6 tahun dari BPK RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD), sedangkan untuk Laporan Penyelengaraan Pemerintah Daerah (LPPD), Kab. Sumbawa naik peringkat dari 46 ke 32 secara nasional (dari 514 kabupaten/kota di Indonesia) dan untuk tingkat Provinsi NTB berada pada peringkat pertama.
Pada akhir sambutannya, Bupati menegaskan beberapa hal antara lain mengawal otonomi daerah agar selalu diisi dengan kegiatan-kegiatan dalam peningkatan kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah yang berorientasi pada pelayanan masyarakat, mendorong munculnya kemandirian yang digerakkan oleh kreativitas dan inovasi daerah dalam mengoptimalkan berbagai potensi sumber daya yang ada, dan meningkatkan kinerja penyelenggaraan pemerintahan melalui keserasian hubungan pemerintah pusat dengan pemerintah daerah dengan DPRD dan masyarakat, sehingga tercipta tata kelola hubungan pemerintahan yang sinergis.
Dalam kesempatan tersebut juga ditampilkan senam hak anak Indonesia oleh guru dan anak-anak TK dan PAUD, serta peluncuran pengembangan anak usia dini holistik integratif (PAUD.HI) yang ditandai dengan pelepasan balon oleh Bunda PAUD Kab. Sumbawa Hj. Amien Rahmani Husni Djibril, dan dilanjutkan dengan foto bersama, syair samawa permohonan anak usia dini, dan senam hak anak Indonesia dan senam gernas baku. (ks/).
PEMKAB. SUMBAWA GELAR UPACARA PERINGATAN HARDIKNAS DAN OTODA KE-XXIII TAHUN 2019
Date: