Nama Dandim Sumbawa Dicatut Dalam Aksi Penipuan

Date:

Dandim 1607 Sumbawa, Letkol. ARM. Sumanto,
Letkol. ARM. Sumanto, S. Sos
Dandim 1607 Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabar Sumbawa—Dandim Sumbawa, Letkol. ARM. Sumanto, S. Sos mengakui namanya telah dicatut dalam modus aksi penipuan yang mengatasnamakan dirinya. Dalam kasus ini oknum tersebut menjanjikan akan memberikan paket proyek rehab sejumlah Koramil di Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat senilai Rp. 13 Milyar. Oknum yang mengatasnamakan Dandim Sumbawa mengajukan persyaratan bagi pengusaha yang berminat diharapkan segera mentranfer uang dalam jumlah tertentu, ke nomor rekening yang sudah ditentukan.

Baca juga:  Orang Asing Pemegang ITAP dan ITAS Bisa Melintasi Autogate Imigrasi

Menanggapi hal itu Dandim Sumbawa menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak melakukan tindakan tercela tersebut. Karenanya masyarakat diminta untuk selalu waspada dan berhati-hati jika menemukan modus-modus penipuan seperti ini. “Modus seperti ini seringkali terjadi dan sasarannya mengatasnamakan pejabat-pejabat baru termasuk saya,” ujar Sumanto.

Dijelaskan, ada 2 orang rekanan proyek yang sudah menjadi korban aksi penipuan tersebut, masing-masing rekanan telah menyerahkan uang senilai Rp.20 Juta sehingga total seluruhnya berjumlah Rp.40 Juta. Diakuinya perbuatan oknum tersebut sudah tentu ingin mencari keuntungan pribadi dan menjatuhkan kredibilitas Dandim Sumbawa. “Selama ini Kodim tidak pernah melakukan proses dan mekanisme proyek, kalaupun pembangunan Kodim hanya sebagai penerima karena semuanya sudah dikomando dari atasan. Ketika ada kasus-kasus seperti ini harusnya konfirmasi ke saya dulu, dan saya tidak pernah meminta-minta ke instansi lain,”tandas Dandim. (KS/001)

Baca juga:  Orang Asing Pemegang ITAP dan ITAS Bisa Melintasi Autogate Imigrasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Orang Asing Pemegang ITAP dan ITAS Bisa Melintasi Autogate Imigrasi

JAKARTA, Kabarsumbawa.com - Warga negara asing (WNA) pemegang Izin...

Peringati HUT Humas Polri Ke 73, Polres Sumbawa Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Si Humas Polres Sumbawa Polda...

Tekan Angka Kecelakaan, Satlantas Polres Sumbawa Pasang Spanduk Himbauan Keselamatan Berlalu Lintas

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres...

Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas Percepat Proses Masa Transisi

Jakarta, Kabarsumbawa.com - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imi-Pas), Agus...