Marak Terjadi Aksi Pengeboman Ikan Di Pulau Medang

Date:

Ilustrasi Pengeboman IkanSumbawa Besar, Kabar Sumbawa—Maraknya aksi pengeboman ikan ternyata tidak hanya terjadi di Sumbawa Bagian Timur saja, namun kondisi serupa juga terjadi di wilayah utara Kabupaten Sumbawa tepatnya di perairan Pulau Medang Kecamatan Labuan Badas.

Drs. Heri Herianto  Camat Labuan Badas
Drs. Heri Herianto
Camat Labuan Badas

Camat Labuan Badas, Drs. Heri Herianto Dias yang di konfirmasi terkait permasalahan tersebut membenarkan. Menurutnya pihak kecamatan bersama aparat setempat bahkan telah beberapa kali turun ke lapangan untuk memberikan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat di Pulau Medang yakni Desa Bugis Medang dan Desa Bajo Medang untuk tidak lagi melakukan penangkapan ikan mengunakan bom dan potassium. Serta pentingnya untuk menjaga ekosistem dan kelestarian lingkungan.

Baca juga:  IARMI Sumbawa Siap Dukung Agenda Strategis Pjs. Bupati Sumbawa

sayangnya himbauan tersebut tidak di indahkan sebagian nelayan, hal itu terbukti karena hingga saat ini pihak pemerintah kecamatan selalu mendapat laporan bahwa di wilayah seputar pulau Medang sebagian nelayannya masih melakukan pengeboman ikan, “Ironisnya saat tim melakukan sosialisasi suara Bom ikan tiba-tiba terdengar meletup disekitar pulau Medang,”ujarnya.

Dikatakan, terhadap permasalahan ini, pihak kecamatan telah berkoordinasi   dengan aparat setempat serta Dinas terkait untuk segera menindak pelaku Ilegallfishing di wilayah tersebut, mengingat kondisi tersebut telah lama berlangsung dan harus ada penanganan serius dari semua pihak agar tidak ada pembiaran yang terjadi di wilayah tersebut, mengingat sebagian besar masyarakat di pulau Medang khususnya petani rumput laut mengharapkan ada tindakan tegas dari aparat terkait. Selain itu dirinya juga mengkhawatirkan terjadinya gesekan lagi di tengah masyarakat, mengingat sebelumnya dua desa di pulau medang tersebut sempat terjadi ketegangan akibat salah satu desa melarang untuk tidak lagi melakukan penagkapan ikan mengunakan Bom maupun Potasium, Jelasnya. (KS/YD)

Baca juga:  4 Arahan Sekda Sumbawa untuk Pengendalian Inflasi Daerah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Stabilisasi Pasokan  dan Harga Pangan di Musim Kemarau, Pemda Sumbawa Gelar GPM

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa melalui Dinas...

IARMI Sumbawa Siap Dukung Agenda Strategis Pjs. Bupati Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia...

4 Arahan Sekda Sumbawa untuk Pengendalian Inflasi Daerah

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa...

Sekda Dorong Evaluasi Penanganan Stunting Dilakukan Berkala

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Tim Percepatan Penanganan Stunting Kabupaten...