Sumbawa Besar, Kabar Sumbawa— Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Samawa Cendekia merupakan sekolah dasar pertama di Kabupaten Sumbawa yang mengembangkan pendidikan berbasis Islami. Selama tiga tahun sejak berdirinya, SDIT sudah cukup berkembang, tidak hanya dilihat dari sisi sarana dan prasarana sekolah, namun dari sisi prestasi siswa juga telah mampu berbicara di tingkat nasional.
Kepala SDIT, Sambirang Ahmadi, MSi mengatakan, pengembangkan sekolah berbasis Islami merupakan sebuah proyek peradaban, sebagaimana harapan dari Ketua Yayasan Dea Mas, Dr. Zulkiflimansyah. Dan hasilnya selama 3 tahun berdiri sudah banyak perkembangannya. Bahkan berbagai lembaga pendidikan lain juga mulai berminat untuk mengembangkan pendidikan berbasis Islami. Artinya berdirinya SDI Samawa Cendekia telah memotivasi lembaga lain untuk mendorong borkonstribusi nyata dalam bidang pendidikan. Hal ini menunjukkan sebuah langkah maju yang positif dalam rangka mewujudkan peradaban madani. Salah satu ciri khasnya adalah tumbur suburnya lembaga-lembaga pendidikan Islam di Kabupaten Sumbawa.
Dikatakan, selama tiga tahun ini sudah menerapkan ajaran-ajaran Islam sederhana kepada para siswa dan hasilnya cukup membanggakan. Dimana anak-anak sudah mampu mendalami tata cara beribadah yang menjadi kewajiban umat muslim. “Bagi kami ini adalah sebuah kemajuan yang luar biasa, sehingga dari sisi mental dan psikis anak-anak juga terus ditempa untuk melahirkan generasi Islami,” kata Sambirang.
Hal lain yang cukup membanggakan, kata Sambirang adalah prestasi siswa yang mampu berbicara di tingkat Nasional. Terget SDI Samawa Cendekia Tahun 2017 siswa mampu menunjukkan prestasi di tingkat nasional. Namun sebelum Tahun 2017 berbagai even tingkat nasional telah diikuti. Meskipun belum bisa meraih juara pertama, namun keikutsertaan para siswa dalam olimpiade Sains, Bahasa Inggris dan Matematika sudah masuk dalam 10 besar (Top Ten). Bahkan beberapa siswa telah berhasil masuk semifinal Olympiade di bulan April mendatang. Selain itu para siswa juga sedang dipersiapkan untuk mengikuti Olympiade Online piala Ibu Ainun Habibi. Hal ini mennandakan bahwa SDIT Samawa Cendekia tidak hanya menanamkan nilai nilai Islami, tetapi juga memberikan kemampuan sains kepada anak-anak. Bahkan SDIT Samawa Cendekia telah melaunching website SDIT. “Saat Ini SDIT Samawa Cendekia sudah memiliki 8 rombongan belajar, dan seirig meningkatnya animo siswa yang ingin bersekolah tahun ini juga akan ditambah 2 ruang kelas baru,”tandasnya. (KS/YD)