Polisi Amankan Sekelompok Penjudi

Date:

Lombok Timur, Kabarsumbawa.com – Tim Ops Pekat Garatin 2020 Polres Lombok Timur, berhasil mengamankan sekelompok penjudi, di Desa Montong Tangi, Kecamatan Sakra Timur, Selasa (24/03/2020) pukul 22.00 Wita kemarin.

pelaku masing-masing berinisial MU (50), SA (40), HE (30), dan ZL (30) warga Kecamatan Sakra Timur. Bersama mereka, diamankan barang bukti berupa 2 buah tikar, 1 buah kartu domino yang digunakan, 10 buah kartu domino cadangan dan uang tunai Rp.1.340.000,.

Baca juga:  Miliki Sabu dan Inex, Seorang Pria Diamankan ke Polres Sumbawa

Kapolres Lombok Timur, melalui Kasat Reskrim AKB I Made Yogi SIK., dalam keterangan pers yang diterima media ini, Kamis (25/03/2020) membanarkan hal ini.

Diterangkan, mereka diamankan saat sedang bermain judi di rumah milik MUS (saksi) Desa Montong Tangi, Kecamatan Sakra Timur. Dimana, mereka menggunakan Satu set kartu domino dengan jenis permainan Qiu-Qiu. Aturannya,  tiap pemain dibagikan dua buah kartu. Bagi pemegang kartu bermata sembilan atau mendekati sembilan, menjadi pemenang. Selanjutnya pemain yang kalah menyerahkan uang kepada pemenang Rp. 10.000 tiap putarannya.

Baca juga:  Beri Naturalisasi, Kemenkumham Dukung Jalan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026

“Saat ini pelaku dan Barang Bukti  kami amankan di polres Lombok Timur untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut,” pungkasnya. (KS/aly)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Beri Naturalisasi, Kemenkumham Dukung Jalan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026

Jakarta, Kabarsumbawa.com - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia...

Miliki Sabu dan Inex, Seorang Pria Diamankan ke Polres Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Pria berinisial OS warga Kalimango,...

Dirjen Silmy Karim Jadi Petugas Konter Imigrasi Bandara Soetta

Jakarta, Kabarsumbawa.com - Dirjen Imigrasi Silmy Karim jadi petugas...

Kanim Sumbawa Pastikan Peserta Sail Indonesia 2024 Tidak Langgar Aturan Keimigrasian

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Kabupaten Sumbawa menjadi salah satu...