Desa Inovatif Merupakan Masa Depan NTB

Date:

pembukaan Festival Desa inovatif Tahun 2017
Pembukaan Festival Desa inovatif Tahun 2017 yang dilaksanakan di Taman Budaya Mataram, Kamis (30/3).

MATARAM, Kabar Sumbawa-Desa Inovatif adalah masa depan NTB. Hal ini disampaikan Gubenur NTB, DR.TGH. Zainul Majdi, MA dalam sambutannya pada pembukaan Festival Desa inovatif Tahun 2017 yang dilaksanakan di Taman Budaya Mataram, Kamis (30/3).

Dikatakan gubernur, pandangan ini dilandasi oleh kenyatakan bahwa kemajuan NTB membutuhkan kreativitas-kreativitas dan keberdayaan masyarakat di semua tempat. Apalagi yang hadir dan tumbuh di desa.

“Sebagian besar masyarakat kita masih bermukim di desa. Sehingga bila masyarakat desa dalam jumlah yg besar ini mampu memanfaatkan inovasi dengan sebaik-baiknya, maka desa akan cepat maju dan menjadi motor penggerak pembangunan daerah secara keseluruhan,” ujar TGB.

Desa inovatif kata TGB, identik dengan tempat yang indah dan baik, juga tempat berkontribusi menyelesaikan persoalan yg dihadapi oleh masyarakat, serta mampu menularkan nilai-nilai baik bagi daerah lainnya.

Menurut gubernur, yang lebih menarik dari kegiatan festival inovasi desa ini adalah mampu memberikan solusi bukan dengan biaya tinggi, bukan dengan sesuatu yang rumit. namun hadir secara kontekstual menyelesaikan persoalan masing-masing sesuai karakter persoalan yg dihadapinya.

Baca juga:  Stabilisasi Pasokan  dan Harga Pangan di Musim Kemarau, Pemda Sumbawa Gelar GPM

“Desa inovasi membuka mata kita bahwa ternyata di desa banyak melahirkan karya karya, baik teknologi, system maupun tata cara yg memudahkan kehidupan masyarakat, yang selama ini desa di stereotipekan dengan keterbelakangan dan ketidakberdayaan,” jelasnya.

“Ternyata dibalik itu semua ada nilai baik, ada karya yg luar biasa yg orang kota mungkin bisa banyak belajar ke desa. Kalau sekarang urbanisasi terjadi banyak warga desa datang mencari pekerjaan dan pindah bermukim di kota, suatu saat nanti dengan pengembangan desa inovasi ini akan banyak orang-orang kota datang ke desa untuk menimba ilmu mencari hal hal baru yang memberi inspirasi dan pengetahuan bagi hidup mereka,” tambah gubernur.

Pada tahapan selanjutnya setelah dengan desa inovasi mampu menyelesaikan masalah masalah yg dihadapi, desa inovasi ini bisa dikembangkan menjadi sumber peningkatan pendapatan masyarakat desa. Bisa menjadi emberio aktivitas ekonomi maupun cikal bakal pola pembangunan desa, Ungkap Gubernur TGB

Baca juga:  Stabilisasi Pasokan  dan Harga Pangan di Musim Kemarau, Pemda Sumbawa Gelar GPM

Ditambahkan, satu langkah penting membangun marwah desa dapat dilakukan dengan penyelenggaraan festival inovasi desa ini. Karenanya festival inovasi desa perlu dilaksanakan setiap tahun dan Pemerintah Provinsi NTB akan memberikan penghargaan kepada desa-desa inovatif saat HUT NTB nanti.

“Lebih dari itu pemerintah provinsi akan berkontribusi melakukan pembinaan untuk pengembangan inovasi inovasi desa tersebut bersama kabupaten dan para pihak lainnya, agar dapat lebih dirasakan kemanfaatannya oleh masyarakat dan bisa ditularkan untuk pengembangan pola pembangunan desa,” ungkapnya

Ke depan kita berharap dari festival inovasi desa ini lahir pula festival wisata desa, festival budaya desa dan sebagainya, sebab majunya desa kita maju juga NTB,” pungkas Gubernur TGB. (KS/YDS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Stabilisasi Pasokan  dan Harga Pangan di Musim Kemarau, Pemda Sumbawa Gelar GPM

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa melalui Dinas...

IARMI Sumbawa Siap Dukung Agenda Strategis Pjs. Bupati Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia...

4 Arahan Sekda Sumbawa untuk Pengendalian Inflasi Daerah

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa...

Sekda Dorong Evaluasi Penanganan Stunting Dilakukan Berkala

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Tim Percepatan Penanganan Stunting Kabupaten...