Selasa, Februari 11, 2025
BerandaPolitik & PemerintahanKapolri: Pentingnya Keamanan Bagi Pembangunan Daerah

Kapolri: Pentingnya Keamanan Bagi Pembangunan Daerah

Sumbawa Besar, Kabar Sumbawa — Suatu daerah maupun Negara akan maju dan berkembang jika dibarengi dengan terjaminnya Faktor keamanan. Dimana pembangunan dan perekonomian akan berjalan seimbang jika semua komponen mampu dan mengerti akan pentingnya arti sebuah Keamanan, demikian disampaikan Kapolri Jenderal Drs.HM. Tito Karnavian MA.Ph.D, Dalam Dialog bersama tokoh lintas agama, suku dan etnis sepulau Sumbawa dalam kunjungan kerjanya di Pondok Pesantren modern Dea Malela Sabtu (22/10/16).

Menurut Kapolri, keamanan di ibaratkan sebuah Kesehatan yang mesti penting dijaga, menginggat kesehatan adalah hal yang sangat mahal harganya.dan jika tidak baik dijaga maka tak akan ternilai kerugian materi yang akan keluar ketika sakit datang uang keluar mengalir bagaikan mata air. Demikian juga dengan keamanan, kita tidak boleh menyepelehkannya begitu saja, semestinya keamanan tetap dikelolah dan dipertahankan dengan baik, mengingat betapa mahalnya sebuah keamanan ketika sudah terjadi sebuah kerusuhan seperti yang terjadi dibeberapa daerah diantaranya baru-baru ini di Tanjung Balai, dimana beberapa bangunan keagamaan dan pusat perbelanjaan hancur, akibatnya roda ekonomi stagnan dan terhenti. Dan hal itu seharusnya tidak boleh terjadi apabila. Maka dengan demikian upaya yang harus dilakukan bersama adalah melakukan pencegahan dini dengan langkah-langkah pro aktif, agar tidak terjadi situasi tidak aman misalnya, kerusuhan, perampokan, tauran antar kampung dan lain-lainnya.

Baca juga:  Pemda Sumbawa Akan Siapkan Rumah Tunggu Persalinan

Lanjutnya, untuk mencegah agar jangan sampai terjadinya gangguan-gangguan keamanan maka dalam hal ini ia berharap, agar semua permasalahan atau potensi komplik di dalam masyarakat yang bersifat sensitif diantaranya masalah suku, keagamaan, Ras dan yang lainnya, perlu segera diidentifikasi dan segera diselesaikan secepat mungkin dengan mekanisme dialog, damai dan tanpa pemaksaan satu dengan lainnya. demikian juga dengan negara Indonesia yang sudah puluhan tahun merdeka, jika tidak didukung dengan keamanan maka sangat mustahil pembangunan disemua sektor dapat berjalan dengan lancar. Termasuk di daerah Sumbawa ini.”Katanya” (KS/002)

Baca juga:  Komisi II DPRD Sumbawa Jadwalkan Ulang RDP dengan PT SJR
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments