Kabar Pilkada

Bawaslu Sumbawa Seleksi Panwascam 7 Kecamatan

Avatar photo
×

Bawaslu Sumbawa Seleksi Panwascam 7 Kecamatan

Sebarkan artikel ini

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Bawaslu Kabupaten Sumbawa melakukam seleksi Panwascam Pilkada 2024 untuk mengisi kekosongan di 7 kecamatan berdasarkan hasil evaluasi existing yang telah dilakukan beberapa waktu lalu.

Kordinator Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Organisasi Bawaslu Sumbawa, Ubaidullah menyebutkan, 7 kecamatan dimaksud yakni, Kecamatan Batu Lanteh, Kecamatan Orong Telu, Kecamatan Tarano, Kecamatan Moyo Utara, Kecamatan Alas Barat, Kecamatan Labangka dan Kecamatan Labuhan Badas.

IKLAN PERTAMINA
banner 325x300

“Penambahan yang dilakukan ada di Labuhan Badas 2 orang, Tarano 1 orang, Labangka 1 orang, Batu Lanteh 1 orang, orong telu 1 orang, alas barat 1 orang, dan moyo utara 1 orang. Untuk yang lainnya sebelumnya sudah terpilih berdasarkan hasil evaluasi eksisting,” jelasnya saat ditemui di lokasi CAT di SMKN 3 Sumbawa, Senin (13/5/2024) kemarin.

Dijelaskan, untuk mengisi kekosongan tersebut, pihaknya telah membukan pendaftaran secara umum untuk calon panwacan baru. Sebanyak 21 orang telah mendaftar dan hari ini mengikuti seleksi CAT dan Esai.

“Hari ini tes CAT dan esai nya ada dua langsung. Setelah itu nanti tanggal 17 pengumuman,” tambahnya.

Untuk tahap selanjutnya kata Ubay, tes wawancara dijadwalkan nanti tanggal 18 Mei mendatang. Sementara pelantikan, tanggal 25 Mei secara serentak bersama dengan Panwascam hasil existing.

“Mereka nantinya bekerja selama sekitar 7 bulan hingga berakhirnya tahapan Pilkada 2024,” pungkasnya. (KS)

viktoria travel
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *