Korban Kebakaran Di Desa Seloto, Dapat Bantuan

Date:

A6C66C5D 70F7 4CF2 AC0C EDC97984F3AASumbawa Barat, Kabar Sumbawa – Korban Kebakaran yang terjadi di Desa Seloto, Kecamatan Taliwang, mendapat bantuan dari Dinas Sosial KSB di Kantor Desa Setempat Senin (26/3) pagi tadi. Bantuan yang di dapat berupa alat masak hingga tenda.

dr. H. Syaifuddin, Kepala Dinas Sosial KSB kepada media pagi tadi mengatakan, kedua keluarga korban sudah diberikan bantuan.

“Kami berharap, melalui pemberian santunan itu di harapkan dapat meringankan beban penderitaan warga yang kena bencana.” imbuh Syaifuddin seraya menambahkan selain peralatan tersebut Pemerintah juga menyerahkan bantuan berupa pangan.

Disinggung mengenai rencana bangun rumah korban, ia mengungkapkan pihaknya akan menilai dari sisi sosial ekonomi. Jika memungkinkan, selanjutnya di usulkan pembangunan rumah baru. Namun, ini juga tidak terlepas dari keputusan Bupati selaku pemangku kebijakan tertinggi dalam kabupaten.

Seperti diketahui, peristiwa kebakaran tersebut dapat dipadamkan memakan waktu 45 menit. Proses pemadaman kobaran api dilakukan dengan mengerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) KSB dan satu tangki yang dikerahkan ke lokasi kebakaran.

Bencana kebakaran tersebut dilaporkan tidak menimbulkan korban jiwa dan hanya menyebabkan kerugian materiil terutama karena ada barang berharga di rumah korban.

Dugaan kebakaran itu berasal dari api tungku milik salah satu korban hingga merembet ke tetangganya.(KS/yud)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Warga Adat Suku Berco Pasang Tanda di Makam Leluhur, Tanda Protes kepada PT. AMNT

Sumbawa, kabarsumbawa.com - Puluhan warga adat dari Suku Berco,...

Tiga Tahun Gema Cita: Cegah Perkawinan Anak di Lombok Barat

Mataram, Kabarsumbawa.com – Perkawinan anak masih menjadi salah satu...

LAKPESDAM PCNU Sumbawa Gelar Pelatihan Jurnalisme Warga Desa Labuhan Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumberdaya...

Lakpesdam NU Gelar Pelatihan Publik Speaking Kelompok Rentan

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Dalam rangka mendorong peningkatan kapasitas...