Sambut Idul Fitri Digelar Operasi Ramadhania

Date:

Polres Ops Ramadhania
AKBP Muhammad SIK
Kapolres Sumbawa

Sumbawa Besar, Kabar Sumbawa—Polres Sumbawa akan menggelar Operasi Ramadhania 2016. Operasi ini mulai dilaksanakan pada 30 Juni mendatang yang ditandai dengan gelar pasukan di Mapolres Sumbawa. Sebagai persiapan menyambut Idul Fitri ,kepolisian akan membangun enam pos yang terdiri dari dua Pos Pelayanan (Posyan) dan empat Pos Pengamanan (Pospam). Pos ini akan ditempatkan di beberapa titik yang dianggap rawan dan padat keramaian. “Kami bangun Pos di Alas, Terminal Sumer Payung, Simpang Badas, Bandara, Pusat Pertokoan yang dinilai sebagai tempat konsentrasi massa, dan Simpang Boak,” ujar Kapolres Sumbawa, AKBP Muhammad SIK di ruang kerjanya, Senin (27/6).

Baca juga:  Satpol PP Sumbawa Imbau Calon dan Tim Pilkada Jaga Ketertiban dan Kedamaian

Demi suksesnya operasi ini, Kapolres akan menerjunkan 124 personil dan melibatkan institusi terkait lainnya. Selain Operasi Ramadhania, pihaknya juga tetap menggelar Operasi K2YD (Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan) guna mengantisipasi dan menjaga situasi tetap kondusif terutama menjelang, saat dan setelah Lebaran Idul Fitri. Dari dua operasi ini, diharapkan akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik, pengguna jalan, maupun masyarakat yang menikmati suasana lebaran.

Sebelum operasi dilaksanakan, pihaknya juga telah melaksanakan latihan pra operasi (Lat Pra Ops) kepada anggota satgas yang terlibat dalam operasi tersebut. Dalam kegiatan itu, mereka diberikan petunjuk dan arahan, terkait tugasnya dalam operasi ramadhania mendatang. ‘’Ini adalah untuk memberikan petunjuk-petunjuk dan arahan kepada anggota satgas atau anggota yang terlibat dalam operasi tesebut. Bagaimana cara bertindaknya, bagaimana tugas-tugas pokoknya, bagaimana koordinasinya, bagaimana pelaporan dan lainnya yang berkaitan dengan operasi,’’ kata Kapolres.

Baca juga:  Satpol PP Sumbawa Imbau Calon dan Tim Pilkada Jaga Ketertiban dan Kedamaian

Dijelaskan, kalau operasi ini sifatnya kemanusiaan, jadi hanya memberikan pelayanan ke masyarakat. Tidak ada kegiatan yang bersifat penindakan. ‘’Jadi kita hanya simulasi berkaitan dengan pelaporannya saja. Karena kita bukan menghadapi masa secara represif. Operasi ini bersifat terbuka dan kemanusiaan. Tidak seperti operasi penindakan lainnya,’’ tandas Kapolres. (KS/YD)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Populer

More like this
Related

Satpol PP Sumbawa Imbau Calon dan Tim Pilkada Jaga Ketertiban dan Kedamaian

Sumbawa, kabarsumbawa.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP)...

Operasi Jagratara, Komitmen Imigrasi Pastikan WNA Patuhi Aturan

Jakarta, Kabarsumbawa.com - Direktur Jenderal Imigrasi membuka rangkaian operasi...

Hilgers dan Reijners Resmi Jadi WNI, Timnas Semakin Kuat di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kabarsumbawa.com - Pemerintah Indonesia telah menyelesaikan proses naturalisasi dua...

Presiden Resmi Sahkan RUU Tentang Paten

Presiden Resmi Sahkan RUU Tentang Paten Jakarta, Kabarsumbawa.com - Presiden...