Politik & Pemerintahan

Pemda Sumbawa Bimtek Peningkatan Kapasitas Kader Posyadu Lokus Stunting

Avatar photo
×

Pemda Sumbawa Bimtek Peningkatan Kapasitas Kader Posyadu Lokus Stunting

Sebarkan artikel ini

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa melalui Dinas Kesehatan (Dikes) menggelar Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Kader Posyandu Desa/Kelurahan Lokus Stunting Tahun 2024.

Kegiatan berlangsung di Aula Sumbawa Grand Hotel sejak tanggal 08 hingga 13 Juli 2024. Wakil Bupati Sumbawa Hj. Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd menjadi salah satu narasumber pada kegiatan tersebut.

Pada penyampaiannya, wabup menyampaikan pentingnya peran kader posyandu sebagai ujung tombak dalam upaya pencegahan dan penanganan stunting.

“Kader posyandu memiliki peran strategis dalam mendeteksi dini kasus-kasus stunting dan memberikan edukasi gizi kepada masyarakat,” ujar Hj. Dewi Noviany.

Menurut wabup, penanggulangan stunting memerlukan sinergi dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta.

“Kolaborasi dan komitmen bersama adalah kunci utama untuk mencapai keberhasilan dalam menurunkan angka stunting di Kabupaten Sumbawa,” tambahnya.

Dengan adanya kegiatan ini, Wabup berharap para kader posyandu dapat lebih terampil dan kompeten dalam menjalankan tugasnya, sehingga upaya penurunan angka stunting di Kabupaten Sumbawa dapat tercapai dengan lebih optimal. (KS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *