Sosial Budaya

Bulog Mulai Serap Gabah Petani di Sumbawa dan KSB

Avatar photo
×

Bulog Mulai Serap Gabah Petani di Sumbawa dan KSB

Sebarkan artikel ini
Kepala Perum Bolog Sub Divre Sumbawa Heri Sulistyo

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Perum Bolog Sub Divre Sumbawa mulai melakukan penyerapan gabah petani di Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Sumbawa Barat (KSB).

Hingga pekan lalu, bulog telah menyerap sebanyak 3.500 ton gabah petani di dua milayah kerjanya.

IKLAN PERTAMINA
banner 325x300

Kepala Perum Bolog Sub Divre Sumbawa Heri Sulistyo ditemui, Senin (08/04/2019) di ruang kerjanya mengatakan, penyerapan dilakukan untuk mengamankan harga gabah ditingkat petani, sesuai dengan harga impress. Kemudian untuk memepercepat penyerapan.

“Sampai hari sabtu dalam bentuk gabah yang kita beli itu sebanyak 3500 ton, jadi komposisinya Sumbawa ini memang lebih besar gabah sekarang kita beli itu.  Harga kita mengacuh dari HPP ditambah 10% pleksibelitasnya, gabah kita beli di gudang itu Rp. 5.015/Kg kalau berasnya Rp. 8.030/Kg sementara itu harga yang masih berlaku belum ada perubahan,” ujarnya.

Untuk memaksimalkan penerapan kata dia, pihaknya mengaktifkan mitranya, baik dari swasta maupun dari kelompok tani sendiri. Selain itu, pihaknya terus melakukan monitoring di wilayah-wilayah yang melau panen.

“Strategi penyerapannya kita mengaptifkan mitra kita baik mitra suwasta maupun kelompok tani. Kita mencoba mendekati kelompok tani sehingga penyerapan bisa lebih maksimal lagi dengan menggunakan gudang mereka sendiri, sehingga mengurangi biaya tidak perlu ngirim ke gudang bulog.v Kemudian monitoring juga, kita setiap minggu tim kita keliling ke wilayah yang mau panen dan sedang panen,” terangnya.

Heri menambahkan, tekait kesiapan gudang penyimpanan, pihaknya akan menggunakan gudang-gudang bilial atau gudang yang ada dipenggilingan mitra bolug.

“Sudah banyak gudang mitra yang kita gunakan untuk menyimpan gabah itu, dari sumbawa dan sumbawa barat. Puncaknya bulan april puncaknya, mungkin minggu kedua kemungkinan saya lihat dari pertumbuhan pade di lapangan,” (KS/aly)

viktoria travel
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *