Polres Sumbawa Kirim Bantuan untuk Koban Kebakaran di Desa Kakiang

Date:

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Polres Sumbawa kembali menyalurkan bantuan sembako untuk korban kebakaran salah satu rumah di dusun pengenyar desa kakiang kecamatan moyo hilir.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh petugas posko penerimaan bantuan polres sumbawa kepada personel polsek moyo hilir untuk selanjutnya di salurkan kepada penerima bantuan, rabu (18/11/20) sore.

Kapolres Sumbawa AKBP Widy Saputra S.IK dikonfirmasi melalui Kasubag Humas Iptu Sumardi S.Sos mengatakan bahwa pemberian bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama terlebih kepada masyarakat yang sedang mengalami musibah.

Baca juga:  HMI Cabang Sumbawa Barat Dilantik, Ketua KAHMI Minta Pengurus Berpikir Besar

“Hari ini sudah kami serahkan bantuan untuk korban kebakaran rumah di desa kakiang, semoga dapat membantu dan keluarga dapat diberi ketabahan dan kekuatan” ucapnya.

Bantuan yang diberikan diantaranya 25 kg beras, 3 dus mie instan serta 1 karung pakaian layak pakai.

Kebakaran rumah yang terjadi pada hari rabu (18/11) sekitar pukul 10.20 wita tersebut telah menghanguskan atap dan juga isi rumah.

Berawal dari salah satu warga yang melihat adanya kepulan asap di atas rumah tersebut, kemudian warga berteriak meminta tolong, sehingga warga yang lain berbondong bondong membantu memadamkan api dengan alat seadanya.

Baca juga:  LPPD Pulau Sumbawa Peringati Hari Disabilitas Sedunia Tahun 2024

Kobaran api pun berhasil dipadamkan setelah 2 unit mobil pemadam kebakaran tiba dilokasi kejadian, akibat kejadian tersebut, pemilik rumah mengalami kerugian hingga ratusan juta.

Berdasarkan olah tkp dan keterangan saksi, asal mula api berawal dari jaringan listrik yang berada di plafon rumah yang konslet sehingga percikan api jatuh kebawah dan membakar barang barang yang ada di bawahnya. (KS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

iklan

Populer

More like this
Related

LPPD Pulau Sumbawa Peringati Hari Disabilitas Sedunia Tahun 2024

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Lembaga Peduli Penyandang Disabilitas (LPPD)...

HMI Cabang Sumbawa Barat Dilantik, Ketua KAHMI Minta Pengurus Berpikir Besar

Sumbawa Barat, Kabarsumbawa.com – Ketua Majelis Daerah Korps Alumni...

Jen Kembali Terpilih Sebagai Ketua PWI Sumbawa 

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Zainuddin kembali terpilih sebagai Ketua...

Sinergi Pemerintah dan Masyarakat Pulau Bungin dalam Mencegah Perkawinan Anak

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com – Lakpesdam PCNU Sumbawa kembali melakukan...